Rekomendasi Sabun Muka Pria

Berikut adalah daftar produk yang bisa bermanfaat untuk Anda. Perlu diketahui, kami bisa saja mendapatkan sedikit komisi setiap kali Anda membeli produk via link ini. Tenang, tidak ada penambahan biaya. Pelajari lebih lanjut soal konten produk marketing kami di sini.

3 Rekomendasi Sabun Muka Pria agar Kulit Terlihat Bersih dan Segar

Bukan wanita saja yang perlu rutin membersihkan wajah, pria pun perlu melakukannya secara rutin. Sabun muka termasuk ke dalam rangkaian skincare untuk pria yang Anda perlukan. Namun, jika Anda masih bingung memilih sabun muka pria, berbagai rekomendasi berikut bisa menjadi pilihan!

Perlu diketahui, kulit wanita dan pria memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga perlu menyesuaikan pemilihan sabun muka yang akan Anda pakai. 

Mengutip dari American Academy of Dermatology Association, karakter kulit pria cenderung lebih tebal daripada dengan kulit wanita. Di sisi lain, kulit pria juga cenderung memproduksi lebih banyak minyak dan memiliki ukuran pori yang lebih besar. Menimbang hal tersebut, kami memilih produk sabun muka dengan formulasi secara khusus untuk kebutuhan dan kondisi kulit pria. Kami juga memprioritaskan produk sabun muka pria yang dapat membersihkan minyak dan kotoran pemicu pori tersumbat.

3 rekomendasi sabun muka pria

 Untuk memudahkan, berikut ini berbagai rekomendasi produk sabun muka pria yang bisa Anda pilih.


 1. Himalaya Men Power Glow Licorice Face Wash

Himalaya

Himalaya Men Power Glow Licorice Face Wash

Rp35.000

Selain memiliki rangkaian perawatan wajah untuk wanita, Himalaya juga menyediakan varian pembersih wajah pria yang bisa Anda pilih. Bahkan, produk satu ini juga didesain bisa jadi sabun muka untuk jerawat pria.

Himalaya Men Power Glow Licorice Face Wash mengandung bahan perpaduan antara licorice dan wood apple. Kedua bahan tersebut dapat membantu mengangkat sel kulit mati sekaligus memberikan efek cerah. Tidak hanya itu, Himalaya Men Power Glow Licorice Face Wash diklaim cocok untuk semua jenis kulit.

 Nomor registrasi BPOM: NA17171208982


 2. Kahf Triple Action Oil and Comedo Defense Face Wash

 


Kahf

Kahf Triple Action Oil and Comedo Defense Face Wash

Rp41.500 - Rp43.300

Sabun muka pria dari Kahf ini bekerja secara multifungsi karena dapat Anda pakai dalam tiga cara, yaitu sebagai sabun muka, masker, dan mild peeling. Produk ini memiliki formula AHA, BHA, dan PHA yang fokus bekerja untuk mengatasi kulit berminyak dan komedo yang sering pria alami. Selain itu, kandungan charcoal dan hydro balance dapat membersihkan wajah secara intensif tanpa menghilangkan kelembapannya.

 Nomor registrasi BPOM: NA18221200857


 3. Garnier Men Icy Scrub


Garnier

Garnier Men Turbo Light Oil Control Icy Scrub

Rp32.490 - Rp39.900

Produk sabun muka Garnier untuk pria berikut ini diformulasikan secara khusus untuk mengatasi masalah minyak berlebih dan komedo. Terdapat kandungan ekstrak lemon yang tak hanya dapat membersihkan, melainkan juga mencerahkan kulit wajah Anda. Wajah Anda pun dapat terlihat lebih bersih dan cerah dengan pemakaian yang teratur.


Postingan Terkait

No comments:

Post a Comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Cari Blog Ini

Banner Promosi

banner